MELENGKAPI TABEL DENGAN POKOK-POKOK PIKIRAN BERDASARKAN ISI TEKS
Pokok-pokok pikiran adalah hal-hal penting atau gagasan utama yang terdapat pada teks.
Tabel adalah daftar berisi ikhtisar sejumlah (besar) data informasi, biasanya berupa kata-kata dan bilangan yang tersusun secara bersistem, urut ke bawah dalam lajur dan deret tertentu dengan garis pembatas sehingga dapat dengan mudah disimak (https://kbbi.web.id/tabel).
Kegiatan melengkapi tabel dengan pokok-pokok pikiran berdasarkan isi teks dimulai dengan kegiatan membaca teks, menemukan pokok-pokok pikiran dan mengisi/melengkapi tabel yang rumpang dengan informasi/data yang diperoleh dari kegiatan membaca.
Contoh soal dan kunci jawaban
Bacalah teks berikut!
Museum Angkut yang terletak di Kota Wisata Batu, Malang, Jawa Timur masih menjadi tujuan
utama para wisatawan yang datang ke Kota Batu atau Kota Malang. Museum Angkut dibagi
menjadi beberapa zona. Ada zona edukasi yang berisi informasi mengenai sejarah perkembangan
alat transportasi. Zona Sunda Kelapa atau Batavia yang terdapat replika Pelabuhan Sunda Kelapa
lengkap dengan miniatur kapal. Zona Jepang berisi koleksi transportasi pabrikan Jepang mulai dari Honda, Suzuki, Kawasaki, dan masih banyak lagi. Zona Uni Eropa berisi koleksi mobil produksi Inggris dan mobil kuno yang digunakan oleh Ratu Elizabeth II, serta koleksi mobil dari berbagai merek andalan Jerman, Italia, dan Perancis. Ada zona Hollywood yang berisi berbagai transportasi yang ada di flm-flm Hollywood seperti Batmobile dan mobil Scooby Doo. Terakhir zona Gangster dan Broadway, menciptakan suasana kota dengan gangster dan broadway yang hit di tahun 1970-an di Amerika.
Museum Angkut yang terletak di Kota Wisata Batu, Malang, Jawa Timur masih menjadi tujuan
utama para wisatawan yang datang ke Kota Batu atau Kota Malang. Museum Angkut dibagi
menjadi beberapa zona. Ada zona edukasi yang berisi informasi mengenai sejarah perkembangan
alat transportasi. Zona Sunda Kelapa atau Batavia yang terdapat replika Pelabuhan Sunda Kelapa
lengkap dengan miniatur kapal. Zona Jepang berisi koleksi transportasi pabrikan Jepang mulai dari Honda, Suzuki, Kawasaki, dan masih banyak lagi. Zona Uni Eropa berisi koleksi mobil produksi Inggris dan mobil kuno yang digunakan oleh Ratu Elizabeth II, serta koleksi mobil dari berbagai merek andalan Jerman, Italia, dan Perancis. Ada zona Hollywood yang berisi berbagai transportasi yang ada di flm-flm Hollywood seperti Batmobile dan mobil Scooby Doo. Terakhir zona Gangster dan Broadway, menciptakan suasana kota dengan gangster dan broadway yang hit di tahun 1970-an di Amerika.
Berikut ini disediakan tabel yang memuat informasi penting dalam teks tersebut.
Nama Zona | Koleksi/Isi |
Edukasi | memberi informasi mengenai sejarah perkembangan alat transportasi |
Sunda Kelapa atau Batavia | (a) |
Jepang | koleksi transportasi pabrikan Jepang mulai dari Honda, Suzuki, Kawasaki, dan masih banyak lagi |
Uni Eropa | (b) |
(c) | berbagai transportasi yang ada di flm-flm Hollywood seperti Batmobile dan mobil Scooby Doo |
Gangster dan Broadway | menciptakan suasana kota dengan gangster dan broadway yang hit di tahun 1970-an di Amerika |
Informasi penting yang tepat untuk melengkapi tabel yang kosong adalah . . . .
A. (a) koleksi mobil produksi Inggris dan mobil kuno yang digunakan oleh Ratu Elizabeth II, serta koleksi mobil dari berbagai merek andalan Jerman, Italia, dan Perancis; (b) memberi informasi mengenai sejarah perkembangan alat transportasi; dan (c) Gangster dan BroadwayB. (a) replika Pelabuhan Sunda Kelapa lengkap dengan miniatur kapal; (b) koleksi mobil produksi Inggris dan mobil kuno yang digunakan oleh Ratu Elizabeth II, serta koleksi mobil dari berbagai merek andalan Jerman, Italia, dan Perancis; dan (c) HollywoodC. (a) koleksi transportasi pabrikan Jepang mulai dari Honda, Suzuki, Kawasaki, dan masih banyak lagi; (b) menciptakan suasana kota dengan gangster dan broadway yang hit di tahun 1970-an di Amerika; dan (c) Hollywood
A. (a) koleksi mobil produksi Inggris dan mobil kuno yang digunakan oleh Ratu Elizabeth II, serta koleksi mobil dari berbagai merek andalan Jerman, Italia, dan Perancis; (b) memberi informasi mengenai sejarah perkembangan alat transportasi; dan (c) Gangster dan BroadwayB. (a) replika Pelabuhan Sunda Kelapa lengkap dengan miniatur kapal; (b) koleksi mobil produksi Inggris dan mobil kuno yang digunakan oleh Ratu Elizabeth II, serta koleksi mobil dari berbagai merek andalan Jerman, Italia, dan Perancis; dan (c) HollywoodC. (a) koleksi transportasi pabrikan Jepang mulai dari Honda, Suzuki, Kawasaki, dan masih banyak lagi; (b) menciptakan suasana kota dengan gangster dan broadway yang hit di tahun 1970-an di Amerika; dan (c) Hollywood
D. (a) replika Pelabuhan Sunda Kelapa lengkap dengan miniatur kapal; (b) berbagai transportasi
yang ada di flm-flm Hollywood seperti Batmobile dan mobil Scooby Doo; dan (c) Uni Eropa
yang ada di flm-flm Hollywood seperti Batmobile dan mobil Scooby Doo; dan (c) Uni Eropa
(http://www.websitependidikan.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar