Contoh Soal Sinonim dan Antonim dalam Teks Laporan Hasil Observasi - Sinonim merupakan kata-kata yang memiliki arti yang sama secara leksikal maupun struktural. Antara kata-kata yang bersinonim memiliki sifat substitusional atau dapat saling menggantikan.
Tentang:
Contoh Soal B.Indonesia
Contoh:
kursi = bangku
telepon seluler = telepon genggam
koran = surat kabar
demam = meriang
kursi = bangku
telepon seluler = telepon genggam
koran = surat kabar
demam = meriang
Antonim merupakan kata-kata yang maknanya saling bertentangan secara penuh atau secara sebagian dalam berbagai urutan kata.
Antonim terdiri atas tiga jenis.
1. Antonim berpasangan, yaitu kata yang secara jelas bertentangan karena didasarkan pada makna pasangannya.
Contoh:
suami >< istri
siang >< malam
panas >< dingin
pulang >< pergi
2. Antonim melengkapi, yaitu kata yang maknanya bertentangan namun berfungsi untuk saling melengkapi.
Contoh:
mencari >< menemukan
pertanyaan >< jawaban
3. Antonim berjenjang, yaitu kata yang maknanya saling bertentangan dan sifatnya berjenjang/bertahap/bertingkat.
Contoh:
muda >< dewasa >< tua
rugi >< balik modal >< untung
kaku >< lentur >< elastis
Antonim terdiri atas tiga jenis.
1. Antonim berpasangan, yaitu kata yang secara jelas bertentangan karena didasarkan pada makna pasangannya.
Contoh:
suami >< istri
siang >< malam
panas >< dingin
pulang >< pergi
2. Antonim melengkapi, yaitu kata yang maknanya bertentangan namun berfungsi untuk saling melengkapi.
Contoh:
mencari >< menemukan
pertanyaan >< jawaban
3. Antonim berjenjang, yaitu kata yang maknanya saling bertentangan dan sifatnya berjenjang/bertahap/bertingkat.
Contoh:
muda >< dewasa >< tua
rugi >< balik modal >< untung
kaku >< lentur >< elastis
SOAL 1
Simak laporan observasi berikut!
Saat ini sebagian besar masyarakat sudah merasa nyaman ketika memasak menggunakan kompor gas. Meskipun demikian, di daerah-daerah tertentu yang masih memiliki kebun-kebun dan dekat dengan kawasan hutan, penduduknya lebih senang memasak menggunakan kayu bakar. Selain bisa didapat gratis karena disediakan oleh alam, mereka pun merasa bahwa masakan yang dihasilkan oleh pembakaran kayu jauh lebih lezat. Tak heran jika kita tengah melewati desa-desa di pegunungan, masih banyak terlihat ibu-ibu atau bapak-bapak yang berjalan sambil memanggul potongan-potongan kayu.
Sinonim dari kata memanggul pada teks di atas adalah ….
SOAL 2
Fenomena ibu bekerja belakangan ini dimanfaatkan dengan baik oleh para pelaku industri di ranah pendidikan anak usia dini. Fasilitas dan sistem pengajaran di daycare menjadi nilai lebih agar orangtua yakin menitipkan anaknya. Mereka beranggapan bahwa buah hatinya mendapatkan jaminan atas perkembangan psikologis maupun motorik di bawah didikan pengasuh profesional. Peningkatan penghasilan keluarga kelas menengah menjadikan para orangtua tak merasa keberatan mengeluarkan biaya tinggi yang harus dibayarkan setiap bulan.
Sinonim dan antonim pada teks di atas adalah ….
SOAL 3
Perhatikan paragraf singkat di bawah ini!
Pusat-pusat perbelanjaan di seluruh penjuru Indonesia kerap memanfaatkan momen-momen tertentu untuk meningkatkan laba. Misalnya, swalayan yang memberikan diskon khusus untuk pembelian bahan makanan ketika hari ibu tiba. Atau tambahan bonus souvenir berupa alat tulis untuk pembelian dengan minimal harga tertentu pada tahun ajaran baru siswa.
Pusat-pusat perbelanjaan di seluruh penjuru Indonesia kerap memanfaatkan momen-momen tertentu untuk meningkatkan laba. Misalnya, swalayan yang memberikan diskon khusus untuk pembelian bahan makanan ketika hari ibu tiba. Atau tambahan bonus souvenir berupa alat tulis untuk pembelian dengan minimal harga tertentu pada tahun ajaran baru siswa.
Lawan kata atau antonim dari kata laba yaitu ….
SOAL 4
Montessori merupakan metode pendidikan untuk anak-anak yang memiliki ciri pada penekanan aktivitas pengarahan diri pada anak dan pengamatan klinis dari guru. Metode ini menyesuikan tingkat perkembangan anak dengan pengondisian lingkungan belajar. Kini, Montessori tidak hanya diterapkan di sekolah saja melainkan diterapkan secara personal oleh orangtua terhadap anaknya.
Antonim berpasangan dari kata guru adalah ….
SOAL 5
Kelelahan dalam bekerja sering berakibat buruk pada kondisi fisik maupun psikis manusia. Motivasi untuk meningkatkan kualitas menjadi lemah, badan pun terasa letih dan lesu. Perusahaan yang bergerak di bidang industri kreatif memiliki segudang cara untuk mengatasi hal ini. Karyawan diberikan kesempatan untuk melakukan penyegaran lewat bermain game, mengonsumsi masakan sehat dan enak yang disediakan oleh katering perusahaan, menyediakan fasilitas olahraga sesuai minat para staf, dan lain sebagainya.
Sinonim selingkung pada teks di atas terdapat pada kata ….
SOAL 6
Pedagang warung kaki lima yang sering berjualan di trotoar tentunya dianggap mengganggu ketertiban umum. Ruang untuk pejalan kaki yang memang terbatas di jalan-jalan utama di Indonesia menjadi semakin menyempit. Di sisi lain, warung kaki lima merupakan sektor informal yang mendukung kelangsungan hidup para pekerja di kota yang penghasilan bulanannya terbatas. Makan siang di warung kaki lima tentu jauh lebih hemat bila dibandingkan dengan makan di restoran ataupun kantin kantor.
Sinonim yang paling tepat untuk menggantikan kata pedagang pada laporan di atas adalah …
SOAL 7
Kondisi cuaca yang cepat berubah belakangan ini memaksa tubuh kita beradaptasi dengan cepat. Namun bagi orang-orang yang kondisi fisiknya tidak siap, flu dipastikan akan menyerang dan memperlemah kekebalan tubuh. Para guru di sekolah Alam Kusuma kemudian menyarankan kepada murid-muridnya untuk tidak langsung mengonsumsi makanan dan minuman dengan perbedaan suhu yang ekstrim. Misalnya ketika cuaca panas menyengat dan setelah olah raga, murid-murid memilih untuk menenggak minuman dingin. Supaya kondisi tubuh mampu beradaptasi terlebih dahulu, para murid disarankan untuk mengonsumsi minuman hangat jika kondisi tubuh masih berkeringat dan terasa panas.
Kata yang dicetak tebal pada laporan di atas termasuk ke dalam jenis ….
SOAL 8
Menurut sejumlah penelitian, kucing rumahan atau kucing yang dipelihara oleh seseorang di dalam rumah perlahan-lahan mulai kehilangan naluri berburunya. Induk kucing biasanya menurunkan kemampuan berburu mangsa pada anak-anaknya. Kita tentu sering menjumpai induk kucing yang membawakan bangkai tikus atau burung untuk dibaui dan dimakan oleh anaknya. Anak-anak kucing itu kemudian belajar cara menangkap dan mengejar mangsa. Akan tetapi bagi kucing rumahan yang makanannya selalu tersedia kapan pun dia mau, kemampuan untuk berburu menjadi tak berguna dan lama-kelamaan terlupakan.
Di bawah ini merupakan sinonim dari berburu, kecuali ....
SOAL 9
Selain materi yang diajarkan langsung oleh guru, perpustakaan merupakan (1) sumber belajar bagi murid. Pada murid-murid di SD Kencana V, waktu istirahat merupakan waktu favorit untuk (2) berkunjung ke perpustakaan. Jenis buku yang paling banyak dipinjam antara lain novel, kumpulan cerpen, laporan penelitian, dan ensiklopedia.
Sinonim dari no (1) dan antonim dari no (2) adalah ….
SOAL 10
Juni 2005, media massa gencar memberitakan sejumlah kasus gizi buruk yang menimpa beberapa balita di Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, Boyolali, dan Sumba Barat (Kompas, 16/6/2005). Ironis, mengingat kawasan Indonesia Timur awalnya dikenal sebagai lumbung padi penyokong swasembada pangan. Potret kemiskinan kembali mencuat. Anak-anak usia balita yang senyatanya mendapat limpahan keceriaan terpaksa tergolek lemah di dalam rumah berdinding anyaman bambu dan tripleks. Tak lama setelah pemberitaan itu diluncurkan, hampir setiap daerah melaporkan kasus gizi buruk yang menimpa warganya.
Pada hasil laporan di atas, terdapat kata yang sama berulang pada kalimat pertama dan kalimat terakhir. Kata yang tepat untuk menggantikan kata kasus adalah .…
Kjnya apa kawan
BalasHapuskunci jawabannya mana?
BalasHapus