Cara Membuat Header dan Footer Pada Ms Word

Membuat header dan footer pada ms word bisa dibilang mudah tapi sulit untuk yang baru belajar. Header sendiri letaknya diatas sedangkan footer berada dibawah. Untuk header jarang digunakan dalam skripsi namun footer biasanya ada pada skripsi atau sebuah buku.

Fungsi Header dan Footer

Fungsi Header adalah untuk membuat catatan yang berada diatas seperti membuat Kop Surat sedangkan Footer bisa digunakan untuk kontak alamat karena posisinya berada dibawah. Selain untuk membuat kop surat biasanya juga untuk membuat suatu catatan penting dalam satu halaman dan halaman lainnya.

Dengan menggunakan header dan footer, misalnya kalian membuat name tag, nama berbeda namun nama sekolah pasti sama. Tidak mungkin kalian membuat nama sekolah pada setiap halaman bukan ? Dengan membuat header dan footer anda tidak perlu membuat lagi, karena setiap halaman dibawahnya akan terdapat kalimat yang sama.

Cara Membuat Header dan Footer

Nah sekarang bagaimana membuat header dan footer agar terlihat mudah bagi kalian yang khususnya pemula. Berikut langkah-langkahnya :

Cara Membuat Header dan Footer Pada Ms Word

  1. Pertama buka lembar kerja baru untuk latihan pada ms word anda
  2. Kemudian seperti biasa kalian cari Menu "Insert" lalu cari menu yang bertuliskan Header, Footer
  3. Klik salah satu apakah header dahulu atau footer setelahnya.
  4. Pilih jenis template yang kalian sukai
  5. Nah sekarang kalian tinggal melakukan editing dengan menuliskan baris kalimat atau menambah logo dan lainnya. Silahkan kalian berkreasi dengan menu-menu yang terdapat dalam header dan footer.
  6. Untuk mengembalikan dokumen ke asal kalian cukup menekan CTRL+Z pada keyboard.
Nah demikian ulasan bagaimana mengetahui fungsi dan cara membuat header dan footer ini. Baca juga Cara Install dan Main PUBG di Komputer PC tanpa Emulator
Tentang:

Share:


Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar