Contoh Soal Analisis Isi Teks Cerita - Pada topik kali ini kita bersama-sama akan mempelajari bagaimana menganalisis isi cerita teks cerita sejarah baik lisan maupun tulisan. Menganalisis artinya menguraikan atau memaparkan . sedangkan isi artinya bagian penting dari sebuah pembicaraan. Jadi menganalisis isi artinya menguraikan bagian penting dari sebuah pembicaraan dalam hal ini teks cerita sejarah.
Tentang:
Contoh Soal B.Indonesia
Perhatikan gambar di bawah ini!
Batu tulis atau prasasti pada gambar di atas memiliki beberapa informasi penting. Bisa jadi dari tulisannya memberitakan sebuah kejadian. Dari jenis batunya dapat menginformasikan tahun terjadinya suatu peristiwa, dan sebagainya itulah yang dinamakan menganalisis isi.
Apabila sebuah teks cerita sejarah yang kita analisis, maka kita dapat mengetahui jenis kalimat, informasi yang terdapat dalam teks, dan proses afiksasi kata-kata dalam teks tersebut.
Batu tulis atau prasasti pada gambar di atas memiliki beberapa informasi penting. Bisa jadi dari tulisannya memberitakan sebuah kejadian. Dari jenis batunya dapat menginformasikan tahun terjadinya suatu peristiwa, dan sebagainya itulah yang dinamakan menganalisis isi.
Apabila sebuah teks cerita sejarah yang kita analisis, maka kita dapat mengetahui jenis kalimat, informasi yang terdapat dalam teks, dan proses afiksasi kata-kata dalam teks tersebut.
SOAL 1
Borobudur adalah salah satu bangunan bersejarah yang dimasukkan dalam situs warisan budaya dunia. Borobudur adalah sebuah kuil budha terbesar di dunia. Tak heran bila perayaan hari raya Waisak lokasi ini dijadikan pusat perayaan hari waisak.
Kata dimasukkan dan dijadikan pada teks cerita sejarah di atas membentuk kata ....
SOAL 2
Perhatikan kalimat dari kutipan teks cerita sejarah di bawah ini!
Perang Aceh pertama kali terjadi tahun 1873. Akibatnya Masjid Raya Baiturrahman dikuasai dan dibakar Belanda. Hal itu tidak menyurutkan semangat rakyat Aceh. Mereka bertempur mati- matian. Aceh memenangkan perang pertama.
Perang Aceh pertama kali terjadi tahun 1873. Akibatnya Masjid Raya Baiturrahman dikuasai dan dibakar Belanda. Hal itu tidak menyurutkan semangat rakyat Aceh. Mereka bertempur mati- matian. Aceh memenangkan perang pertama.
Kalimat majemuk setara terlihat pada kalimat ke ....
SOAL 3
Perhatikan susunan kalimat acak di bawah ini!
(1) Revolusi industri tidah hanya terjadi di Inggris, tetapi juga melanda di Amerika dan Perancis.
(2) Perubahan ini terjadi pada awal abad ke-18 dan akhir abad ke-19.
(3) Tokoh yang paling berperan dalam hal ini adalah James Watt, penemu mesin uap.
(4) Revolusi Industri adalah perubahan kehidupan manusia besar-besaran.
(1) Revolusi industri tidah hanya terjadi di Inggris, tetapi juga melanda di Amerika dan Perancis.
(2) Perubahan ini terjadi pada awal abad ke-18 dan akhir abad ke-19.
(3) Tokoh yang paling berperan dalam hal ini adalah James Watt, penemu mesin uap.
(4) Revolusi Industri adalah perubahan kehidupan manusia besar-besaran.
Susunan yang tepat agar membentuk paragraf yang padu ialah ....
SOAL 4
Perang Diponegoro yang ... di Jawa pada tahun 1825 ternyata lebih membuat Belanda ketakutan daripada Perang Padri. Belandapun mulai menarik mundur beberapa pasukannya yang sedang menjajah di daerah Sumatera Barat. Agar posisi mereka tetap ... kuat meskipun beberapa tentara sudah ditarik ke jawa, mereka menggunakan siasat licik berupa gencatan senjata.
Kata berimbuhan yang tepat untuk melengkapi teks cerita sejarah di atas ialah ....
SOAL 5
(1) Siasat Teuku Umar untuk menghancurkan Belanda dengan menyerahkan diri bersama 250 orang pasukannya. (2) Dengan dibantu istrinya Cut Nyak Dien, dia melawan Belanda. (3) Akibatnya, dia dianggap pengkhianat negara oleh rakyat Aceh. (3) Padahal, siasat ini dipakai untuk mengetahui taktik dan kekuatan Belanda. (4) Dengan cara ini, Teuku Umar dapat menekan Belanda.
Kalimat tidak padu pada teks cerita sejarah di atas ialah ....
SOAL 6
Keberhasilan James Watt menemukan mesin uap tidak serta merta menghasilkan mesin uap yang sempurna. Dua kali dia mengadakan perbaikan agar mesin uap yang ditemukannya bermanfaat dan memudahkan kerja manusia. Pada tahun 1769 dia menambahkan isolasi pemisah agar silinder uap tidak panas dan pada tahun 1781 menambahkan seperangkat gigi agar mesin lebih cepat berputar.
Sinonim kata yang tercetak miring pada teks cerita sejarah di atas ialah ....
SOAL 7
Setelah ratusan tahun hidup dalam penjajahan, akhirnya tanggal 17 Agustus 1945 kemerdekaan negara Indonesia diproklamasikan.
Dibawah ini adalah kata nomina yang terdapat pada kalimat di atas yaitu ....
SOAL 8
Tanpa permisi Belanda membangun jalan raya melewati makan Pangeran Diponegoro. Tujuan Belanda dapat membawa barang dan tanaman dengan mudah. Akibatnya, pangeran Diponegoro dan keluarganya marah. Sejak saat itu, Belanda menganggap dia sebagai musuh.
Penulisan kata depan dengan pada kalimat di atas berarti ....
SOAL 9
Cut Nyak Dhien meninggal pada tahun 1908 ketika dibuang diSumedang , Jawa Barat oleh Belanda. Dia diasingkan dari Aceh karena ketakutan Belanda. Keberadaan Cut Nyak Dien di Aceh akan menyatukan semangat pejuang Aceh lainnya di kemudian hari.
Kesalahan pemakaian imbuhan ‘di’ nampak pada kata ....
SOAL 10
Sumpah Palapa diucapkan Gajah Mada. Sumpah ini berisi pernyataan bahwa ia akan menikmati palapa atau rempah-rempah bila telah berhasil menaklukkan Nusantara (Indonesia).
Kalimat ke-2 pada cuplikan teks cerita sejarah di atas menjadi efektif apabila ....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar