Contoh Soal Ciri cerpen

Contoh Soal Ciri cerpenSeperti telah dibahas dalam bab terdahulu cerita pendek atau cerpen merupakan karya fiksi/ rekaan. Artinya, hasil imajinasi pengarangnya. Meskipun hasil imajinasi, tetap tidak boleh kehilangan logika cerita.Hubungan sebab- akibat antar peristiwa dalam cerita itu tetap harus masuk akal.Salah satu ciri khas yang menonjol dari cerpen menurut Edgar Allan Poe (Jassin,1961: 72), cerpen adalah sebuah cerita yang selesai dibaca dalam sekali duduk.
Dari batasan itu dan kenyataan bentuk- bentuk cerpen yang ada di media massa atau di buku-buku kumpulan cerpen dapat disimpulkan ciri-ciri cerpen sebagai berikut;
a.Jumlah halaman terbatas.
Sebagai konsekuensi bahwa cerpen harus habis dibaca dalam sekali duduk maka jumlah lembar halaman cerpen terbatas. Bukan seperti novel , jumlah halaman beratus- ratus halaman sehingga untuk menyelesaikan membaca perlu waktu berhari-hari.Karena jumlah halaman terbatas akibatnya isi cerita harus ringkas. Hal ini justru memberi efekbagus pada bentuk cerpen yaitu dengan halaman yang terbatas mampu mengungkapkan hal yang banyak.
b.Plot padu.
Plot sering disebut juga sebagai alur cerita.Plot adalah rangkaian berbagai peristiwa yang terjalin berdasarkan unsur sebab- akibat( kausalitas) da;lam sebuah cerit fiksi. Alur cerita tidak sebatas harus urut tetapi ada hubungan sebab akibat antara peristiwa yang satu dengan peristiwa yang lain.Jika hal ini ada dalam sebuah karya fiksi novel atau roman maka pembaca akan terkesan dengan cerita tersebut. Sebuah plot yang baik pun tidak cukup hanya menampilkan jalan cerita yang logis sebab- akibatnya tetapi juga aharus ada kejutan- kejutan dalam alur itu. Ini akan menjadi hal yang menarik bagi pembaca sehingga pembaca akan melanjutkan membaca cerita tersebut. Dalam sebuah cerpen sebaiknya digunakan plot yang sederhana karena keterbatasan jumlah halaman.Alur sederhana disebut juga alur tunggal
c.Isi ringkas, padat.
Keterbatasan halaman dalam cerpen justru memunculkan hal baik yaitu pengarang terpaksa menuangkan idenya secara ringkas dan pdat tanpa mengurangi kaidah lainnya.Keterbatasan halaman juga menyebabkan penulis tidak perlu memberikan digresi yang panjang dalam cerita itu.Digresi adalah hal- hal lain yang berkaitan dengan peristiwa-peristiwa yang mendukung tema utama.
d.Tokoh terbatas.
Pelaku cerita dalam cerpen tidak perlu banyak seperti dalam novel bahkan satu tokoh pun cukup. Tinggal bagaimana penulis memberikan karakter yang menarik, kompleks, unik, pada diri tokoh.
f.Peristiwa fiksi.
Cerpen adalah karya rekaan atau fiksi ,tetapi tetap ada logika cerita yang masuk akal. Karena rekaan maka dalam cerpen boleh dimasukkan hal-hal/ cerita yang irasional. Namun, tetap harus ada sebabnya mengapa ada kejadian irasional itu.Jangan bersifat tiba-tiba sehingga tidak dapat dilacak alasannya.
g.Sesaat kehidupan pelaku.
Cerpen hanya menceritakan sesaat kehidupan pelaku. Misalnya, saat melihat kecelakaan di jalan raya,saat mengikuti tes pegawai di suatu instansi, saat belajar di kelas pada jam pelajaran bahasa Ingris, dan sebagainya. Waktu kejadian yang hanya satu saat, satu momen, sudah dapat dijabarkan ke dalam sebuah cerita merangkum beberapa waktu sebelum atau sesudahnya. Caranya, menggunakan alur flasbak(sorot balik).

Contoh Soal Ciri cerpen


SOAL 1
Teks berikut untuk nomor 1,2,dan 3!
Hanya 30 menit kemudian Nadira sudah hadir di ruang rapat, lebih segar dan sudah berganti baju.Tara tersenyum meski dia tidak bisa menyembunyikan keprihatinannya. Nadira langsung duduk dihadapan Tara dan melirik ke kiri dan ke kanan.
“ Yang lain mana?”
“ Yang lain sedang liputan,Dir. Saya mau bicara…”
“ Oh…” Nadira terdiam beberapa saat.”Saya juga mau mengajukan satu permohonan ,Mas.”
“ Ya?”
“ Saya tahu, kita tak boleh memilih penugasan. Tapi hanya untuk minggu ini… saya minta tidak dilibatkan tim laporan utama.”
Dalam keadaan biasa, sang Kepala Biro akan memberi ceramah dua jam tentang filsafaf majalah Tera: bahwa siapa pun tidak boleh menolak penugasan yang diberikan. Tetapi setelah tiga tahun kematian ibu Nadira, Tara tak pernah melihat Nadira tersenyum atau menangis. Diam-diam Tara memperhatikan , Nadira sudah tak memiliki emosi.
(Leila S. Chudori, Tasbih)
Latar tempat dialog dalam kutipan itu terjadi di…

SOAL 2
Cerpen di atas mengisahkan sesaat kehidupan pelaku yaitu saat Nadira…

SOAL 3
Berdasarkan cara menyebut tokohnya, kutipan tersebut menggunakan sudut pandang…

SOAL 4
Teks berikut untuk nomor 4,5!
Kami adalah para pendatang yang awalnya tidak saling mengenal. Rutinitas sehari- hari membuat sekedar kumpul-kumpul dengan tetangga sangat sulit. Tapi pohon kersen itu perlahan-lahan tumbuh subur. Kami menyiramnya dengan rutin. Sejak kecil memagarinya dengan kawat. Agar kambing yang lewat tidak memakannya. Padamulanya anak-anak yang kerap bermain di situ.Lama –lama para ibu yang awalnya hanya mengawasi mereka. Lalu menjadikannya sebagai tempat berkumpul yang menyenangkan. Kami akan tahu siapa yang sakit, siapa yang butuh pertolongan.Rangkaian pembicaraan di bawah pohon itu setiap hari berkembang kearah yang lebih besar.Terutama bagi diriku sendiri.Melalui kabar seorang tetangga yang berbicara di bawah pohon kersen itulah, aku akhirnya mendapat pekerjaan. Dia bercerita tentang lowongan pekerjaan di kantor suaminya.
(Horizon V,2010)
Kutipan cerita di atas secara garis besar sebenarnya mengisahkan...

SOAL 5
Latar cerita yang paling kuat dalam kutipan di atas adalah...

SOAL 6
Teks berikut untuk nomor 6,7, dan 8!
Petugas berhenti,Mbah Jaripah terdiam dengan mulut sedikit terbuka.
“ Semua dan siapa saja tidak boleh lagi berjualan di trotoar pinggiran jalan raya. Jelas ya Mbah?”
“ Ya.. Iya… Deen.”
Seperti menangkap kebingungan yang terpancar di wajah Mbah Jaripah, petugas itu memberi alasan tanpa diminta.
“ Kalau ingin jualan, di gang saja, jangan di pinggir jalan raya.”
“ Ya..Iya..Den.”
Petugas pergi, mobilnya berjalan mantap.Mbah Jaripah menata perlengkapannya dibantu Pak Ngadiman-tukang becak langganannya. Becak pun dikayuh menuju gang ke arah rumah Mbah Jaripah sebagaimana biasanya. Beberapa hari sesudah itu Mbah Jaripah tidak berjualan nasi. Banyak yang betanya; Kenapa? Di mana? Apakah sakit? Hingga pada suatu hari Mbah Jaripah berjualan lagi di sebuah gang sedikit ke arah timur dari tempat yang semula.
Pada hari pertama dan kedua sejak berjualan lagi, nasi tidak habis. Karena itu pada hari ketiga beras yang dimasak dikurangi. Apalagi dalam beberapa hari ini harga beras dengan mantap naik tanpa mau menoleh.Konon kenaikan ini disebabkan oleh dua hal yang bertentangan tetapi keduanya secara bulat mendukung sepenuhnya kenaikan harga beras. Yang pertama adalah bencana banjir yang dengan sangat bernafsu merusakbinasakan padi di sawah tanpa pandang bulu. Yang kedua, kemarau panjang. Yang termasuk hebat adalah antara banjir dan kemarau panjang yang bagai tanpa jarak. Tidak lama sesudah bencana banjir, hujan tak kunjung datang secara berkepanjangan. Keduanya seperti sepakat untuk membuat beras menjadi langka, yang artinya harga beras membubung.
( Subardi Agan, Sihir Air Mancur)
Hal yang dibahas dalam kutipan di atas adalah…

SOAL 7
Majas personifikasi terdapat dalam kalimat berikut..

SOAL 8
Teks berikut untuk nomor 8,9,dan 10!
Rahman duduk di trotoar jalan, memandang lesu pada monas yang menjulang tinggi di atasnya.Kotak kayu kecilnya tetap setia berada di sampingnya.
“ Ah,seandainya emas di puncak monas itu milikku, tentu hidupku tidak seperti ini,” gumamnya. Lamunannya melayang ke rumah besar di ujung jalan yang selalu ia kagumi setiap hari. Andaikata ia punya rumah sebesar itu, tentulah ia bisa membahagiakan laki-laki itu
Satu hal yang membingungkan, laki-laki itu tidak mau dipanggil bapak atau ayah. Dia selalu menghardiknya setiap kali dipanggil “Bapak”.Entah kenapa, padahal laki-laki itulah yang membesarkannya sejak kecil. Rahman tidak tahu siapa orangtuanya dan di mana mereka sekarang.Orang-orang bilang orangtuanya membuangnya saat masih bayi. Laki-laki itu membesarkannya dan memperlakukan layaknya ayah pada anak.
( Azizatus Suhailah, Jangan Panggil Aku Ayah)
Latar tempat yang ada dalam kutipan di atas adalah...

SOAL 9
Tema kutipan tersebut adalah...

SOAL 10
Amanat yang ada dalam kutipan di atas adalah...
Tentang:

Share:


Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar