Contoh Soal Gizi makanan dan Kesehatan Rangka Manusia

Contoh Soal Gizi makanan dan Kesehatan Rangka ManusiaTahukah kamu bahwa pergerakan pada manusia merupakan hasil kerjasama antara dua sistem organ, yaitu rangka dan otot. Sebenarnya, rangka tidak mempunyai kemampuan untuk menggerakkan dirinya tanpa bantuan otot. Oleh karena itu rangka disebut alat gerak pasif. Sementara otot mampu berkontraksi, berelaksasi, dan memendek. Oleh karena itu otot disebut sebagai alat gerak aktif. 
Kesehatan rangka manusia sangat penting bagi sistem gerak manusia. Kesehatan rangka dan sistem gerak dapat dijaga dengan menerapkan pola hidup sehat serta mengonsumsi makanan sehat. Jenis makanan yang baik untuk kesehatan rangka dan sistem gerak, antara lain makanan yang mengandung kalsium (telur, susu, dan ikan), makanan yang mengandung vitamin D (susu, mentega, ikan, dan kuning telur), serta fosfor (sereal, keju, tiram, ikan, dan kacang-kacangan).
Rangka manusia
Rangka tubuh memegang peran yang sangat penting, antara lain:
1. sebagai tempat melekatnya otot;
2. member bentuk dan menunjang tegaknya tubuh;
3. melindungi organ-organ tubuh tertentu;
4. sebagai tempat penimbunan mineral; dan
5. tempat pembentukan sel-sel darah.
Rangka tubuh manusia dapat dikelompokan menjadi 3 yaitu :
a. tengkorak;
b. tulang badan; dan
c. tulang anggota gerak.
Tengkorak
Sebagian besar tengkorak manusia tersusun atas tulang-tulang yang pipih dan saling bersambungan sehingga membentuk rongga. Tengkorak terdiri atas bagian-bagian berikut.
Tabel 1. Jenis Tulang dan Jumlahnya
section-media
Tulang anggota gerak
Tulang anggota gerak terdiri atas bagian-bagian berikut.
Tabel 2. Tulang Anggota Gerak
section-media
Berdasarkan zat penyusunnya, tulang dikelompokkan menjadi berikut.
1. Tulang keras. Terdiri atas bahan organik yang padat dan endapan mineral. Dibentuk oleh sel-sel tulang (osteoblas) dan banyak mengandung zat kapur sehingga sifatnya keras.
2. Tulang rawan (kartilago) dibentuk oleh sel-sel tulang rawan. Ruang antar selnya banyak mengandung zat perekat dan sedikit zat kapur. Berdasarkan bentuknya, tulang dibedakan menjadi berikut.
3. Tulang pipa. Tulang pipa terdiri atas epifisis (bagian ujung yang terdiri atas tulang rawan), diafisis (bagian tengah yang memanjang dan di tengahnya terdapat rongga berisi sumsum tulang), serta cakraepifisis (bagian sempit di antara epifisis dan diafisis, terdiri atas tulang rawan yang kaya akan sel-sel tulang atau osteoblas).
4. Tulang pipih. Struktur tulang ini pipih, di dalamnya terdapat rongga-rongga kecil mirip spons. Dalam rongga itu terdapat sumsum merah sebagai tempat pembuatan sel darah.
5. Tulang pendek. Tulang ini bentuknya pendek tidak beraturan.
Sendi
Sendi adalah tempat bertemunya dua tulang atau lebih. Sendi memungkinkan terjadinya pergerakan antara tulang-tulang tubuh. Berdasarkan sifat geraknya, sendi dibedakan sebagai berikut.
Tabel 3. Jenis Persendian
section-media
Otot
Otot sebagai alat gerak aktif terdiri atas tiga macam, yaitu sebagai berikut.
Tabel 4. Jenis-Jenis Otot
section-media
Otot mampu berkontraksi dan relaksasi sehingga menyebabkan terjadinya pergerakan. Saat berkontraksi, otot akan memadat dan memendek. Sebaliknya saat relaksasi, memanjang.
Tulang badan
Tulang badan tersusun atas bagian-bagian berikut.
Tabel 5. Tulang Badan
section-media
Berikut ini akan dijelaskan mengenai kelainan atau penyakit yang dapat menyerang sistem gerak berikut dengan pencegahannya.
Tabel 6. Kelainan pada Sistem Gerak Manusia
section-media




Contoh Soal Gizi makanan dan Kesehatan Rangka Manusia

Salah satu fungsi tulang adalah melindungi organ tubuh. Jantung manusia dilindungi oleh tulang....
Berikut ini yang termasuk tulang pendek adalah….
Tulang yang sedikit mengandung zat kapur dan banyak mengandung zat perekat adalah....
Berikut ini yang bukan merupakan bentuk tulang adalah….
Saat menekuk lengan bagian bawah, tulang... akan menonjol di bagian sikut.
Sendi yang menghubungkan antara tulang pangkal lengan dan bahu adalah....
Contoh sendi mati terdapat pada….
Berikut ini yang merupakan ciri otot jantung adalah….
Kelainan tulang belakang yang menyebabkannya melengkung pada daerah punggung adalah….
Penyakit yang menyebabkan otot menjadi kejang akibat serangan bakteri, yaitu….
Tentang:

Share:


Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar