Contoh Soal Menemukan Gagasan dari Artikel

Contoh Soal Menemukan Gagasan dari Artikel Artikel adalah jenis tulisan yang berisi tentang informasi atau pandangan seseorang mengenai suatu isu atau permasalahan dengan disertai data yang faktual. Di dalam sebuah artikel, terkandung gagasan yang perlu dipahami oleh pembaca. Oleh karena itu, untuk memahani gagasan tersebut, artikel harus dibaca dengan baik. Salah satu cara membaca artikel adalah membaca secara ekstensif.
       Gagasan adalah pikiran atau ide pokok yang terkandung dalam setiap teks. Gagasan biasanya terdapat dalam kalimat utama yang mengandung inti persoalan yang dibicarakan. Gagasan utama dapat terletak di awal paragraf, akhir paragraf, awal-akhir paragraf, atau tertulis secara implisit di dalam teks.
Membaca Ekstensif
       Membaca ekstensif adalah membaca secara cepat dan sekilas untuk mengetahui gambaran umum mengenai teks yang dibaca, baik artikel maupun buku. Membaca ekstensif disebut juga membaca luas, karena hanya diperlukan waktu yang singkat untuk mengungkapkan gagasan yang terkandung dalam artikel atau buku yang dibaca.
Menemukan Gagasan dari Artikel dengan Membaca Ekstensif
       Gagasan dalam artikel dapat ditemukan dengan teknik membaca ekstensif. Langkah-langkah yang perlu diperhatikan untuk menentukan gagasan dari artikel adalah sebagai berikut.
  1. Baca keseluruhan artikel secara cepat (skimming);
  2. Fokus pada judul, subjudul, dan subbagian untuk mengetahui permasalahan yang dibicarakan;
  3. Fokus pada kalimat awal dan akhir dari setiap paragraf untuk menentukan kalimat utama dari setiap paragraf;
  4. Tandai kata-kata kunci di dalam setiap paragraf untuk membantu memahami permasalahan yang dibicarakan;
  5. Setelah memahami permasalahan yang dibicarakan, munculkan pertanyaan dasar, seperti apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, dan bagaimana (ADIKSIMBA) terhadap permasalahan yang dibicarakan.
Contoh Soal Menemukan Gagasan dari Artikel



Pilihan Tunggal
Membaca secara cepat dan singkat untuk menemukan gagasan dari suatu teks yang dibaca dikenal dengan istilah membaca ….
Pilihan Tunggal
Gagasan dalam artikel dapat ditemukan di antaranya dengan teknik membaca skimming atau ekstensif, yaitu ….
Pilihan Tunggal
Perhatikan penggalan artikel berikut ini!
Internet merupakan salah satu bentuk kemajuan teknologi yang telah banyak membantu manusia dalam berbagai bidang. Tidak terkecuali dalam dunia akademik, internet dimanfaatkan untuk kegiatan belajar dan mengajar, internet sangat membantu pekerjaan guru dalam memberikan materi dan juga siswa untuk menerima materi. Dengan demikian, pembelajaran menjadi lebih mudah dengan adanya internet.
Gagasan utama dalam paragraf tersebut adalah ….
Pilihan Tunggal
Perhatikan penggalan artikel berikut!
Terdapat jutaan anak usia sekolah yang belum mendapatkan pendidikan yang layak di Indonesia. Mereka meninggalkan bangku sekolah karena kondisi ekonomi yang sulit dan minimnya kesadaran. Hal tersebut menjadi pekerjaan rumah pemerintah untuk dapat mencari pilihan lain agar anak-anak yang putus sekolah dapat mengenyam pendidikan tanpa harus mengikuti sekolah formal. Dengan demikian, semua anak berhak mendapat layanan pendidikan merata.
Pertanyaan yang dapat diajukan berdasarkan paragraf di atas adalah sebagai berikut, kecuali ….
Pilihan Tunggal
Perhatikan penggalan artikel berikut!
Terdapat jutaan anak usia sekolah yang belum mendapatkan pendidikan yang layak di Indonesia. Mereka meninggalkan bangku sekolah karena kondisi ekonomi yang sulit dan minimnya kesadaran. Hal tersebut menjadi pekerjaan rumah pemerintah untuk dapat mencari pilihan lain agar anak-anak yang putus sekolah dapat mengenyam pendidikan tanpa harus mengikuti sekolah formal. Dengan demikian, semua anak berhak mendapat layanan pendidikan merata.
Frase bergaris bawah dalam paragraf tersebut memiliki persamaan arti dengan kata ….
Pilihan Tunggal
Perhatikan penggalan artikel berikut!
Menurut penelitian Universitas Wyoming, cabai bisa membantu menurunkan berat badan. Berdasarkan penelitian tersebut, cabai mengandung senyawa capsaicin yang menjadi sumber rasa pedas dalam cabai. Senyawa ini dipercaya dapat mempercepat metabolisme dalam tubuh. Senyawa capsaicin akan menjadikan tubuh terasa panas dan lemak-lemak dalam tubuh terbakar. Selain itu, capsaicin akan membantu mengubah lemak putih menjadi lemak coklat.
Gagasan utama dalam paragraf tersebut adalah …
Pilihan Tunggal
Perhatikan penggalan artikel berikut!
Menurut penelitian Universitas Wyoming, cabai bisa membantu menurunkan berat badan. Berdasarkan penelitian tersebut, cabai mengandung senyawa capsaicin yang menjadi sumber rasa pedas dalam cabai. Senyawa ini dipercaya dapat mempercepat metabolisme dalam tubuh. Senyawa capsaicin akan menjadikan tubuh terasa panas dan lemak-lemak dalam tubuh terbakar. Selain itu, capsaicin akan membantu mengubah lemak putih menjadi lemak coklat.
Berikut pertanyaan yang dapat diajukan berdasarkan paragraf di atas, kecuali ….
Pilihan Tunggal
Perhatikan penggalan artikel berikut!
Menurut penelitian Universitas Wyoming, cabai bisa membantu menurunkan berat badan. Berdasarkan penelitian tersebut, cabai mengandung senyawa capsaicin yang menjadi sumber rasa pedas dalam cabai. Senyawa ini dipercaya dapat mempercepat metabolisme dalam tubuh. Senyawa capsaicin akan menjadikan tubuh terasa panas dan lemak-lemak dalam tubuh terbakar. Selain itu, capsaicin akan membantu mengubah lemak putih menjadi lemak coklat.
Konjungsi yang tepat untuk menggantikan konjungsi yang bergaris bawah adalah ….
Pilihan Tunggal
Perhatikan penggalan artikel berikut!
Semua orang tentu tahu bahwa olahraga sangat bermanfaat karena dapat membuat tubuh sehat. Namun, tahukah Anda bahwa sebaiknya kita tidak melakukan olahraga yang sama secara terus-menerus dalam waktu yang lama? Menurut dokter spesialis olahraga, Grace Tumbelaka, olahraga perlu dilakukan secara bervariasi untuk melatih seluruh kemampuan motorik tubuh. Menurutnya, jika orang hanya melakukan satu jenis latihan olahraga saja, maka kemampuan motorik yang terlatih hanya pada bagian tertentu saja.
Gagasan utama dari artikel tersebut adalah ….
Pilihan Tunggal
Perhatikan penggalan artikel berikut!
Semua orang tentu tahu bahwa olahraga sangat bermanfaat karena dapat membuat tubuh sehat. Namun, tahukah Anda bahwa sebaiknya kita tidak melakukan olahraga yang sama secara terus-menerus dalam waktu yang lama? Menurut dokter spesialis olahraga, Grace Tumbelaka, olahraga perlu dilakukan secara bervariasi untuk melatih seluruh kemampuan motorik tubuh. Menurutnya, jika orang hanya melakukan satu jenis latihan olahraga saja, maka kemampuan motorik yang terlatih hanya pada bagian tertentu saja.
Pertanyaan yang dapat dijawab berdasarkan paragraf di atas adalah ….
Tentang:

Share:


Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar