Pengertian Surat Pengunduran Diri adalah untuk menyatakan bahwa anda ingin mengundurkan diri dari suatu pekerjaan dalam sebuah perusahaan tempat anda bekerja. Ruang lingkup surat pengunduran diri sangat luas, bukan berarti surat pengunduran diri hanya untuk pekerja saja melainkan bagi anda yang sudah terikat suatu tanggungjawab dengan salah satu pihak atau organisasi tertentu misalnya, sebagai pengurus/anggota mulai dari lingkungan sekolah maupun pemerintahan.
Mengapa Dibutuhkan Surat Pengunduran Diri
Sebuah perusahaan/badan/organisasi atau lainnya mempunyai aturan administrasi sebagai bentuk salah satu tata tertib agar perusahaan berjalan sesuai aturan yang berlaku. Contohnya saja jika anda melamar suatu pekerjaan anda akan dihadapkan dengan segala tata tertib dan aturan dalam suatu perusahaan. Anda harus mengikuti aturan tersebut jika tidak maka anda akan menerima konsekuensi dari perusahaan bisa berupa teguran ataupun surat peringatan.Salah satu tata aturan yang harus anda ikuti adalah membuat surat pengunduran diri jika anda akan berhenti bekerja. Hal ini sebagai bentuk tata tertib administrasi yang sifatnya legal. Beda halnya jika anda dipecat, maka tidak dibutuhkan surat pengunduran diri.
Dengan adanya surat pengunduran diri secara resmi maka pihak perusahaan akan mengetahui apa saja alasan anda bisa mengundurkan diri, seperti :
Dengan adanya surat pengunduran diri secara resmi maka pihak perusahaan akan mengetahui apa saja alasan anda bisa mengundurkan diri, seperti :
- Karena sering Sakit sehingga anda tidak bisa bekerja maksimal.
- Ada pekerjaan lain yang lebih baik dari yang sekarang ini anda jalani.
- Pindah tempat tinggal sehingga tempat anda bekerja saat ini jauh dari tempat tinggal baru.
- Ingin mencoba mencari pekerjaan lain seperti Wiraswasta atau lainnya.
- Pekerjaan yang anda jalani sekarang tidak cocok dengan keahlian yang anda miliki.
Kepada Yth ;
Bapak/Ibu Pimpinan Perusahaan
PT. Kami Berdikari
di Jakarta
Perihal : Surat Pengunduran Diri
Dengan Hormat,
Sesuai dengan perihal tersebut diatas, maka saya yang bertanda tangan dibawah ini :
Nama : Puspita Muslimah
Jabatan : Web Desain
Mulai Bekerja pada : 12 Agustus 2014
Memberitahukan bahwa saya hari ini tanggal 15 oktober 2016 telah mengundurkan diri secara tertulis melalui surat ini. Adapun alasan mengapa saya sudah tidak bisa bekerja pada perusahaan Bapak/Ibu dikarenakan akan berpindah tempat tinggal dan menjadikan jarak antara rumah ke perusahaan tidak bisa dijangkau dengan cepat.
Agar saya tidak sering melanggar tata tertib seperti tidak masuk kerja tepat waktu, maka untuk menjaga hal-hal yang sifatnya melanggar peraturan perusahaan lebih baik saya mengundurkan diri dan mencari pekerjaan baru yang terdekat dengan tempat tinggal.
Selama saya bekerja dalam perusahan Bapak/Ibu banyak hal positif yang saya pelajari. Bekerjasama dalam memajukan dan membangun perusahaan sesuatu hal yang bisa saya dedikasikan selama ini.
Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan sebenar-benarnya tanpa ada unsur atau tekanan dari pihak manapun juga. Atas perhatian dan kerjasama yang baik selama ini, saya ucapkan banyak terima kasih.
Jakarta, 15 Oktober 2016
Hormat saya,
ttd
Puspita Muslima
Dari contoh surat pengunduran diri diatas bahwa alasan anda berpindah tempat tinggal sehingga waktu atau biaya perjalanan menjadi membengkak. Dengan adanya surat pengunduran diri tersebut maka pihak perusahaan akan mempertimbangkan terlebih dahulu sebelum memutuskan apakah surat pengunduran anda diterima atau tidak.
Bisa saja tidak diterima karena anda adalah seseorang yang rajin atau penting dalam perusahaan sehingga perusahaan akan memberi fasilitas seperti mobil jemputan atau pun lainnya.
Ada juga perusahaan yang mempertimbangkan anda menerima bonus atau pesangon karena anda mempunyai kontribusi yang besar pada perusahaan. Jika anda ingin membuat surat pengunduran diri dengan alasan lainnya maka tentukan bahasa yang baik dan benar agar perusahaan terkesan dengan surat pengunduran diri anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar