Berikut adalah contoh soal PAS mata pelajaran Pendidikan Agama Islam bagi adik-adik yang duduk di kelas 3 sekolah dasar (SD). Penilaian Akhir Semester Ganjil ini bisa dijadikan pedoman pembelajaran untuk menjawab soal-soal maupun pertanyaan yang berkaitan dengan pendidikan agama islam. Soal latihan UAS/PAS ini juga dapat kalian download dan dipergunakan untuk menghadapi PAS agar bisa menjawab semua soal.
Soal PAS Pendidikan Agama Islam
I. Berilah tanda silang (X) pada jawaban a, b,c dan d yang paling dianggap benar dan tepat !1. Thaharah menurut bahasa adalah.................
a. membersihkan
b. meluruskan
c. membebaskan
d. membaguskan
2. Menurut Q.S. Al Baqarah [2]: 222, Allah mencintai orang yang bertaubat dan mencintai orang yang...............
a. menyucikan diri
b. membersihkan masjid
c. menyucikan tempat tinggalnya
d. membersihkan tempat tidurnya
3. Nabi Muhammad SAW. bersabda bahwa suci itu sebagian dari.................
a. amal
c. Islam
b. iman
d. ihsan
4. Pengertian hadats menurut bahasa adalah.................
a. kekhilafan
b. bangkai
c. kehormatan
d. kotoran
5. Salah satu rukun mandi, yaitu.................
a. niat
b. tertib
c. tayamum
d. membasuh muka
6. Air yang termasuk air suci dan menyucikan adalah.................
a. air hujan dan air gula
b. air gula dan air cuka
c. air sungai dan air sumur
d. air kelapa dan air hujan
7. Air yang dapat digunakan untuk bersuci, baik dan hadats maupun najis adalah.................
a. air suci dan menyucikan
b. air suci tapi tidak menyucikan
c. air najis
d. air makruh
8. Mengerjakan shalat zhuhur dan ashar dikerjakan pada waktu ashar disebut.................
a. jamak takdim
b. jamak takhir
c. jamak qashar
d. qashar
9. Pak Darman adalah seorang pedagang, karena sibuknya melayani pembeli Ia menjamak shalatnya. Shalat jamak yang dilakukan Pak Darman hukumnya.................
a. tidak sah
c. mubah
b. sunnah
d. haram
10. Pelaksanaan shalat jamak yang tidak sah adalah.................
a. shalat zhuhur dan ashar dikerjakan pada waktu zhuhur
b. shalat maghrib dan isya dikerjakan pada waktu isya
c. shalat ashar dan maghrib dikerjakan pada waktu maghrib
d. shalat maghrib dan isya dikerjakan pada waktu maghrib
11. Shalat yang dapat dijamak ada.................
a. dua
b. empat
c. tiga
d. lima
12. Rukun shalat dalam kendaraan sama dengan rukun shalat....
a. fardhu
b. sunnah
c. malam
d. jawaban benar semua
13. Gerakan terakhir pada shalat dalam kendaraan adalah.................
a. ruku
b. sujud
c. duduk antara dua sujud
d. memberi salam
14. Perkiraan sudut orang yang shalat dengan posisi duduk dengan isyarat untuk ruku’ adalah
a. 30°
b. 45°
c. 50°
d.55°
15. Arah kaki pada shalat dengan telentang adalah.................
a. ke kiblat
b. ke barat
c. ke timur
d. keselatan
16. Cara shalat dengan mengedipkan mata atau hanya dengan hati adalah.................
a. darurat
b. senang
c. dalam kendaraan
d. sembunyi-sembunyi
17. Shalat sunnah rawatib adalah.................
a. shalat dua raka’at selain shalat shubuh
b. shalat sunnah yang mengikuti shalat wajib
c. shalat sunnah yang dilakukan selain shalat wajib
d. shalat sunnah yang raka’atnya ganjil
18. Shalat wajib yang tidak diikuti shalat ba’diyah adalah.................
a. zhuhur dan ashar
b. maghrib dan isya
c. ashar dan maghrib
d. shubuh dan ashar
19. Pernyataan berikut yang benar adalah.................
a. dua raka’at sebelum maghrib termasuk rawatib muakkad
b. dua raka’at sesudah isya adalah rawatib muakkad
c. empat raka’at sebelum ashar adalah muakkad
d. seluruh shalat sunnah sebelum shalat wajib termasuk rawatib muakkad
20. Berikut mi yang bukan shalat sunnah rawatib muakkad adalah.................
a. dua rakaat sebelum shubuh
b. dua rakaat sesudah maghrib
c. dua raka’at sebelum zhuhur
d. dua raka’at sebelum maghrib
21. Perbedaan pelaksanaan shalat sunnah rawatib dengan shalat yang lain adalah.................
a. raka’atnya ganjil
b. tidak ada perbedaan
c. niat
d. diawali dengan adzan dan iqamah
22. Shalat han raya Qurban dilaksanakan setiap tanggal.................
a. 8 Dzulhijjah
b. 9 Dzulhijjah
c. 10 Dzulhijjah
d. 11 Dzulhijjah
23. lbadah yang paling utama di mata Allah adalah.................
a. shalat
b. zakat
c. puasa
d. haji
24. Shalat sunnah rawatib yang sangat dianjurkan berjumlah.................
a. 10 raka’at
b. 8 raka’at
c. 6 raka’at
d. 4 raka’at
25. Shalat sunnah rawatib qabliyah shubuh dikenal dengan shalat sunnah.................
a. dhuha
c. tarawih
b. witir
d. fajar
26. Menurut sebuah hadits dan Umar bin Khaththab riwayat Tirmidzi menerangkan bahwa barang siapa yang mengerjakan shalat sunnah empat rakaat sebelum ashar maka Allah akan memberi.................
a. rahmat kepadanya
b. rezeki yang melimpah
c. istri yang cantik
d. anak yang saleh
27. Tujuan dilaksanakannya shalat sunnah adalah.................
a. untuk melengkapi kekurangan shalat fardhu
b. untuk mengisi waktu
c. tambah-tambah pahala
d. agar terlihat rajin
28. Shalat sunnah yang tidak ditekankan untuk dilaksanakan adalah shalat.................
a. shalat sunnah tarawih
b. shaat sunnah ghairu muakkad
c. shalat sunnah muakkad
d. shalat sunnah tahiyatul masjid
29. Berikut ini yang tidak termasuk ke dalam shalat sunnah rawatib adalah
a. dua raka’at sebelum shubuh
b. dua rakaat sebelum zhuhur
c. dua raka’at sesudah maghrib
d. dua rakaat sesudah shubuh/fajar
30. Shalat sunnah yang dilakukan secara berjamaah, kecuali
a. shalat sunnah tarawih
b. shalat sunnah Idul Adha
c. shalat sunnah awwabin
d. shalat sunnah istisqa
II. Soal latihan PAS Pendidikan Agama Islam bagian 2 adalah mengisi titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang benar !
- Bentuk pelaksanaan shalat jamak ada dua, yaitu.................
- Mengumpulkan dua shalat dan dikerjakan dalam waktu shalat yang pertama disebut.................
- Shalat yang dapat di jamak adalah.................
- Shalat yang dapat diqashar adalah.................
- Shalat dalam kendaraan disesuaikan dengan.................
- Bentuk isyarat yang dilakukan ketika shalat, yaitu dengan mata atau.................
- Shalat sunnah yang ditakukan setelah tidur adalah shalat sunnah.................
- Dilihat dan waktu pelaksanaannya, shalat sunnah rawatib terbagi dua macam, yaitu.................
- Shalat sunnah dua raka’at yang sangat diutamakan oleh Rasulullah SAW. sampai akhir hayatnya adalah.................
- Tayamum adalah.................
III. Untuk soal PAS Pendidikan Agama Islam adalah dengan berlatih menjawab pertanyaan-pertanyaan dibawah ini dengan uraian yang jelas dan tepat !
- Jelaskan pengertian shalat witir!
- Jelaskan syarat-syarat sah melaksanakan shalat qashar!
- Jelaskan yang dimaksud shalat dalam keadaan darurat
- Shalat apa saja yang boleh dijamak?
- Apa yang kamu ketahui tentang shalat qashar?
- Tulislah dasar hukum pelaksanaan shalat qashar!
- Jelaskan apa yang dimaksud dengan shalat dhuha
- Tuliskan hadits yang menjelaskan shalat dalam keadaan darurat beserta dalilnya !
- Sebutkan macam-macam shalat sunnah rawatib muakkad !
- Bagaimana cara mengerjakan jamak takhir zhuhur dan ashar?
- Mengapa Islam memberikan keringanan mengganti tayamum sebagai wudhu?
- Apa landasan hukum bertayamum?
- Bagaimana tata cara bertayamum?
- Sebutkan sunnah-sunnah tayamum! Jawab
- Apa arti hadats?
Kunci Jawaban Soal Ulangan Akhir Semester Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas 2 SD Semester Ganjil untuk kategori isian adalah sebagai berikut :
- Bentuk pelaksanaan shalat jamak ada dua, yaitu jamak takdim dan jamak takhir
- Mengumpulkan dua shalat dan dikerjakan dalam waktu shalat yang pertama disebut jamak takdim
- Shalat yang dapat di jamak adalah zhuhur, ashar, maghrib dan isya
- Shalat yang dapat di qashar adalah zhuhur, ashar dan isya
- Shalat dalam kendaraan disesuaikan dengan keadaannya.
- Bentuk isyarat yang dilakukan ketika shalat, yaitu dengan mata atau anggukan kepala
- Shalat sunnah yang dilakukan setelah tidur adalah shalat sunnah tahajjud
- Dilihat dan waktu pelaksanaannya, shalat sunnah rawatib terbagi dua macam, yaitu sunnah muakad dan sunnah ghairu muakkad
- Shalat sunnah dua raka’at yang sangat diutamakan oleh Rasulullah SAW. sampai akhir hayatnya adalah shalat fajar.
- Tayamum adalah menurut bahasa artinya menuju ke debu, sedangkan menurut istilah adalah mengusapkan debu ke wajah dan tangan, dengan niat untuk mendirikan shalat atau lainnya.
Download Lengkap Kunci Jawaban Soal PAS PAI Kelas 3 SD
Demikian uraian soal-soal Penilaian Akhir Semester Mapel PAI untuk kalian yang duduk dibangku Kelas 3 Sekolah Dasar atau MI. Seperti yang telah diketahui bahwa Ulangan Akhir Semester yang biasa UAS telah diganti dengan PAS. Terima Kasih
Tidak ada komentar:
Posting Komentar