Contoh Soal Ciri bahasa teks cerita ulang

Contoh Soal Ciri bahasa teks cerita ulangPada topik kemarin kita telah mempelajari apa itu teks cerita ulang dan bagaimana cara menganalisis isi teks cerita ulang. Pada pembahasan topik kali ini kita akan mempelajari apa ciri bahasa teks cerita ulang, baik teks cerita ulang pengalaman maupun biografi seseorang.

Hal-hal yang menjadi ciri bahasa teks cerita ulang yaitu :
1. Menceritakan waktu lampau ( peristiwa atau kejadian yang sudah dialami)
2. Memakai kata-kata yang menunjukkan urutan peristiwa
3. Memakai kaidah EYD
4. Memakai kata-kata yang menunjukkan unsur 5 W (apa, siapa, dimana, kapan, dan bagaimana)
5. Memakai kata-kata yang menunjukkan nama tempat dan waktu
6. Menggunakan pronomina

Contoh Soal Ciri bahasa teks cerita ulang


SOAL 1
Sungguh pemandangan yang menyenangkan ketika memasuki perpustakaan kota yang terletak di balai kota Surabaya. Halaman luas dan anak-anak yang asyik bermain edukasi baik lewat media buku maupun media elektronik menggambarkan kehidupan bahagia di hati mereka. Tidak hanya itu, pelajar dan orang tua juga memanfaatkan waktu luangnya untuk membaca buku di sana.
Kata ganti pronomina terlihat pada kalimat ke ....

SOAL 2
Bila kita berangkat dari Surabaya menuju kebun teh Lawang, kita hanya membutuhkan waktu sekitar 2 jam. Transportasinyapun mudah dijangkau dengan memakai mobil pribadi maupun sepeda motor. Sesampainya di sana, kita akan disuguhi oleh hamparan daun teh yang menghijau sambil menaiki sepeda motor ATV, sangat mengasyikkan. Apalagi kita juga bisa menyaksikan proses pembuatan teh. Bila kemalaman ada villa yang siap disewa dilengkapi dengan swalayan dan pusat permainan anak.
Pengacuan kalimat “Bila kita berangkat dari Surabaya menuju kebun teh Lawang, kita hanya membutuhkan waktu sekitar 2 jam” terdapat pada ….

SOAL 3
Sebagian orang memanfaatkan pesona Pantai Kenjeran untuk nongkrong sambil menikmati pemandangan pantai. Angin semilir, perahu-perahu yang berlayar, bangunan yang tampak di kejauhan, burung-burung dan deru kendaraan yang melintas, adalah potret pesona itu sendiri. Di tepi pantai juga banyak orang berjualan. Soal hasil laut, jangan khawatir,ada ikan pari panggang, kerang, teripang, cumi dan hasil laut yang telah dikeringkan, atau beraneka kerupuk? Datanglah ke Surabaya.
Verba material yang dipakai pada teks cerita ulang di atas sebanyak ... kata

SOAL 4
Pagi ini, saat saya membuka tirai jendela hotel, nampak lalu lalang manusia di sepanjang jalan. Rutinitas kehidupan kota yang sangat akrab di mata saya. Setelah makan pagi kira-kira pukul delapan, saya segera pergi ke lokasi lomba yang masih satu atap dengan hotel tempat saya menginap. Saya lebih suka pergi ke pameran untuk melihat-lihat souvenir lomba yang digelar di koridor hotel sebelum memasuki lokasi.
Konjungsi antarkalimat pada teks cerita ulang di atas terdapat pada kata ….

SOAL 5
Hari terakhir pelatihan di Yogjakarta, tepat pukul 15.00 kami sudah *check out * dan langsung mengemasi barang, menuju bus. Tujuan kami adalah ke pusat perbelanjaan daerah Malioboro. Sebagian barang ada yang harus ditawar, tapi kalau menawarnya rame-rame pasti punya kepuasan batin tersendiri. Sayangnya waktu berlalu begitu cepat dan kamipun harus segera kembali ke Surabaya.
Kalimat tunggal pada teks cerita ulang di atas terdapat pada nomor ….

SOAL 6
B.J. Habibie melalui masa kecilnya bersama delapan saudaranya di Pare-Pare, Sulawesi Selatan. Sifat tegas serta berpegang pada prinsip telah ditunjukkan Habibie sejak kanak-kanak. Habibie mempunyai kegemaran menunggang kuda dan membaca. Diapun dikenal sangat cerdas ketika masih menduduki bangku sekolah dasar. Namun, ia harus kehilangan ayahnya yang meninggal dunia pada 3 September 1950 karena terkena serangan jantung .
Kalimat majemuk setara pada teks cerita ulang di atas terdapat pada nomor .…

SOAL 7
Penyair Indonesia yang fenomenal ialah Taufiq Ismail lahir 25 Juni 1935 di Bukitinggi. Masa kanak-kanaknya dilalui di Pekalongan. Ia pertama masuk sekolah rakyat di Solo. Selanjutnya, ia berpindah ke Semarang, Salatiga, dan menamatkan sekolah rakyat di Yogya. Masa SMP-nya di Bukittinggi, SMA di Bogor, dan kembali ke Pekalongan. Pada tahun 1956–1957 beliau memenangkan beasiswa American Field Service International School guna mengikuti Whitefish Bay High School di Milwaukee, Wisconsin, AS, angkatan pertama dari Indonesia.
Kata ganti pronomina terdapat pada kata di bawah ini kecuali ….

SOAL 8
Aku teringat ketika tahun 1999 bersama teman-teman mengunjungi Senggigi. Pantai alam berpasir putih yang bersih, dikelilingi hotel, losmen, dan bungalow di Pulau Lombok sangat indah sekali. Itulah saat yang kami nantikan bersama waktu sunrise maupun sunset. Bila ingin mencari oleh-oleh khas Lombak, pergilah ke kota Mataram. Di sana banyak penjaja cinderamata, berupa mutiara budidaya air tawar yang berwarna warni, mulai dari harga Rp.25.000,- Juga penjaja kaos serta ukiran khas Lombok.
Urutan peristiwa yang menghubungkan kalimat 2 dan 3 ialah ….

SOAL 9
Pertama kali naik pesawat ternyata sama dengan masuk hotel, kita harus check in. lalu saya mendatangi counter atau stan maskapai yang akan ditumpangi. Baru pertama naik pesawat, saya sudah merasakan naik Garuda. Di maskapai garuda inilah proses check in dilakukan. Selanjutnya aku menunggu di waiting room, proses pertama untuk memasuki pesawat, kita harus tahu gate atau gerbang masuknya pesawat, selanjutnya boarding.
Kalimat majemuk terdapat pada kalimat, kecuali ….

SOAL 10
Aku bersyukur di awal bulan Juli 2013 kemarin, tercapai juga keinginanku menginjakkan kaki di Bali. Sebenarnya perjalanan ke Bali kali ini agak mendadak sih. Namun, berkat kebaikan kakak-kakakku yang mau membelikan aku tiket gratis, akhirnya tercapai juga keinginanku untuk melihat keindahan pantai Kuta dan Sanur.
Penggunaan ejaan yang kurang tepat terdapat pada kata ....
Tentang:

Share:


Artikel Terkait

1 komentar: